....aku ingin menjengukmu di sana;

tetapi hanya sesaat saja kita bercengkrama

dengan letusan jantung kita masing-masing

lalu melahirkan anakanak puisi di atas tanah kerontang...

Senin, 18 April 2016

Bola Sapu Lidi

Bola Sapu Lidi, senirupa instalasi dengan menggunakan Sapu Lidi sebagai medianya, awalnya merupakan sebuah gagasan dari Reno Ganesha (mahasiswa residensi dari Jakarta) yang berkolaborasi dengan teman-teman pekerja seni Kendari - Sulawesi Tenggara. Ada sekitar 70an sapu lidi yang digunakan untuk membentuk seperti bola.